Bogor, Pakuan pos – Anak muda kreatif yang tergabung dalam Crew Cukur Sosial mengadakan kegiatan bhaktinya. Acara selain untuk membantu warga masyarakat jelang Idul Fitri lebih rapih, juga tidak memberikan tarif alias seikhlasnya. Begitu ungkap Robby salah satu tim cukur. Sejak pukul 09.00 WIB pagi sudah banyak warga yang hadir untuk dipangkas rambutnya.

Di samping membantu warga, juga hasilnya pun akan diberikan untuk yatim piatu. Momen jelang Idul Fitri 1440 H dan Hari Jadi Bogor (HJB) ke-537 M.
Budayawan Bogor, Rd. Ace Sumanta menyambut dan mendukung kegiatan positif tersebut agar generasi lebih kreatif, berjiwa sosial dan menanamkan rasa solidaritas.

Budaya rapih berkiprah di masyarakat. Ace lebih jauh mengatakan dalam sambutan itu, “kegiatan mencukur (memangkas) rambut sudah ada sejak lama untuk kerapihan dan kebersihan. Ada istilah dan ageman yaitu, nyukur, ngatur galur lembur. Makna bebasnya menata wilayah lebih baik dan teratur,” kata Ace. Senin, (3/6/2019).

Kegiatan hari ini jika membludak bisa dua hari. Kegiatan ini murni inisiatif pemuda Nagrak RT 02/05 Desa Cijujung Cibungbulang, Kabupaten Bogor Jawa barat. (ADj)