Sukabumi, Pakuan pos – Pelaksanaan uji kompetensi yang diikuti oleh 1229 bakal calon kepala desa yang akan mengikuti pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak 2019 terbagi di beberapa titik wilayah di Sukabumi Jawa barat. Salah satunya dilaksanakan di kampus STISIP Widya Puri, kompleks GOR Cisaat Sukabumi.

Berdasarkan informasi yang dilansir dari sudutlensa.com pelaksanaan uji kompetensi bakal calon kepala desa tersebut dibagi 4 titik wilayah. Yaitu; di STISIP Widya Puri mandiri kompleks GOR pemuda Cisaat diikuti 303 peserta dari 11 kecamatan, universitas muhamadiyah 224 peserta dari 9 kecamatan, madrasah Aliyah negeri 2 palabuhanratu 17 kecamatan dengan jumlah peserta 468 orang, serta di SMAN 1 Sagaranten 214 orang dari 10 kecamatan.

Kepala DPMD kabupaten Sukabumi, Thendy Hendrayana kepada awak media. Minggu, (13/10/2019) mengatakan bahwa kegiatan uji kompetensi tertulis hari ini kami bagi menjadi empat titik, salah satunya yaitu di Kampus STISIP Widya Puri ini berjumlah 303 orang, dan untuk tim penguji kita bekerjasama dengan perguruan tinggi yang ada di kabupaten Sukabumi.

“Tidak ada titipan dalam pelaksanaan test uji kompetensi di pilkades ini dan berharap semoga tahapan Pilkades seperti test akademik hari ini bisa berlangsung aman dan lancar dan bisa segera melaksanakan test selanjutnya,” pungkasnya. (*)