Bandung, Pakuan pos – Maulid Nabi Muhammad SAW. merupakan salah satu hari besar dalam agama islam. Karena hari tersebut merupakan hari lahir sang pemimpin dan teladan sejati bagi seluruh manusia, yakni baginda Nabi Besar Muhammad SAW.

Oleh karena itu tidak mengherankan jika umat islam di seluruh belahan dunia menyambut baik hari tersebut. Bahkan tidak sedikit masyarakat yang membuat semacam perayaan besar dalam rangka memperingati hari lahir sang pemimpin agung tersebut.

Perayaan maulid Nabi Muhammad terkadang juga memberikan kebahagiaan tersendiri bagi masyarakat. Hal itu karena perayaan maulid nabi memang merupakan perayaan yang sakral dan memiliki nilai keberkahan tersendiri.

Dalam rangka memperingati maulid nabi Muhammad Saw, Jum’at 8 November 2019 malam, warga masyarakat di lingkungan RW 10 kompleks pondok giri Harja Endah, Jelekong Baleendah Bandung Jawa barat menggelar tablig Akbar yang dilangsungkan dan bertempat di masjid Al-Kautsar.

Melalui sambungan telepon, ketua RW 10 Dedy Mustruli mengatakan kegiatan PHBI tersebut diketuai oleh Atep Mahyar, dengan menghadirkan para penceramah, KH. DR, Ayub Ahmad AF, MAG dari Kuningan Jawa barat, atas prakarsa ketua DKM, Hendrie Chandra, dan di support penuh oleh ki Dalang, H. Dadan Sunandar Sunarya, serta seksi acara oleh KH., Dede Suryana Akbar.

“Sebelum acara dimulai, dilokasi sempat diguyur hujan akan tetapi tidak menyurutkan mustami atau jama’ah untuk menghadiri acara yang dimulai pukul 20.00 WIB diawali oleh penampilan marawis dari pesantren cidawolong Majalaya. Kemudian acara dibuka oleh Tatang Surahman,” kata Dedy Mustruli (9/11/2019).

Dalam sambutannya, Dedy Mustruli menyampaikan betapa pentingnya perayaan maulid ini, sebagai bentuk kecintaan dan pengkhidmatan kita kepada Rasulullah Muhammad SAW.

Dan semoga tausyiah yang akan disampaikan penceramah. Sambungnya, membawa perubahan dalam diri kita terutama dalam hidup bermasyarakat, dengan mencontoh suri tauladan rasulullah.

“Terima Kasih yang sebesar besarnya atas bantuan dari semua pihak baik oleh warga RW 10 dan sekitar, terutama ki Dalang Dadan Sunandar Sunarya. Serta ucapan terima kasih atas berkenan hadirnya kang Ohang yang merupakan seniman Jawa barat,” ucapnya.

Yang hadir dalam kegiatan tersebut, seluruh warga dilingkungan RW 10 khususnya, dan masyarakat Jelekong umumnya, serta keluarga besar giriharja. (ADj)