Sukabumi, News Warta Publik -Kecelakaan lalulintas kembali terjadi di Jalan Raya Siliwangi, Kampung Keboncau, Kelurahan Cicurug, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi, Jumat (25/1/19).

Kecelakaan yang melibatkan kendaraan roda dua dengan angkutan umum itu, terjadi sekitar pukul 07.00 WIB hingga mengakibatkan satu orang pengendara motor tewas dan satu luka berat.

Berdasarkan informasi, sepeda motor matic bernopol F 4600 VK yang dikemudikan oleh Makmur Rosidin bersama istrinya, Nyai Aminah melaju dari arah Benda menuju Cicurug tertabrak angkutan umum dari arah yang berlawanan. Keduanya langsung dibawa ke Rumah Sakit Bhakti Medicare Cicurug, sementara sang sopir belum diketahui identitasnya karena melarikan diri.

Korban diketahui merupakan warga Kampung Cicatih RT 04/01 Desa Bangbayang, Kecamatan Cicurug, Kabupaten Sukabumi. “Saat kejadian itu saya sedang melintas, sopir angkot turun cuman melihat kondisi mobilnya setelah itu langsung jalan,” kata Wahyu.

Sementara itu, Agus warga Cibeber yang pada saat kejadian mengatakan sempat melihat dari jarak ratusan meter ada korban yang tergeletak di tengah jalan. “Pas kejadian saya mau berangkat kerja lagi nunggu jemputan, sempat ada angkutan yang melintas ngebut,” ujarnya.

Kejadian tersebut sempat menjadi perhatian warga dan pengendara lainnya yang melintas, lalulintas dilokasi sempat macet.