Bogor, News Warta Publik – Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Jawa Barat 2018 kembali digelar. Sedikitnya 154 atlet asal Kota Bogor akan bertanding dalam ajang empat tahunan yang berlangsung pada 29 Juli hingga 3 Agustus 2018.
“Kontingen Kota Bogor mengirimkan 154 atlet dengan 23 pelatih dan 13 official pada Popda kali ini,” kata Kepala Dispora Kota Bogor, Eko Prabowo seusai acara pengukuhan dan pelepasan kontingen Popda di Balaikota Bogor, Rabu (25/7/2018).
Para atlet yang diberangkatkan tersebut akan mengikuti pertandingan pada 13 cabang olahraga, diantaranya sepakbola, panahan, bulu tangkis, basket, atletik, renang, judo, karate, taekwondo dan pencak silat.
“Anak-anak kita semua unggulan. Mereka semua calon peraih medali dari 13 cabor. Artinya, atlet dan pelatih tidak boleh patah arang sebelum bertanding,” papar Eko Prabowo. [ Red ]
Reporter by Andy Djava
News Warta Publik